Bagikan

LensaDigital.id – Saat ini Indonesia telah digemparkan oleh brand Samsung yang menerapkan sistem PO (Pre-Order) untuk HP Samsung Galaxy S24  yang telah dibuka sejak 18 Januari kemarin.

Rencananya akan berakhir sistem PO pada 6 Februari pukul 23.59 WIB mendatang. Keistimewaan HP Android ini memiliki tampilan mewah elegan yang menarik perhatian siapapun.

Ada empat lensa utama pada Samsung Galaxy S24. Selain itu, ditenagai baterai dengan kapasitas sebesar 4.000 mAh dengan pengisian cepat 25W.

Samsung mengklaim teknologi ini bisa mengisi daya hingga 50% dalam waktu 30 menit.

Gimana cepat sekali bukan? Tertarik check out? Simak dulu informasi selengkapnya agar tidak salah memesannya, ya!

Fitur Samsung Galaxy S24 Series

Ada beberapa fitur unggulan yang ada dalam Samsung Galaxy S24 dan tentu keunggulannya melebihi Samsung Galaxy S23, yaitu:

1. Keunggulan Kecerdasan Buatan On-Device

Fitur canggih AI on-device memastikan bahwa percakapan kita tetap pribadi dan aman, karena semua proses AI terjadi secara eksklusif di dalam smartphone.

Saat melakukan panggilan, setiap percakapan dalam dua bahasa dapat diterjemahkan secara instan.

Aktivasi fitur ini cukup mudah dengan menekan tombol ‘Call Assist,’ yang muncul otomatis saat panggilan dimulai. Galaxy AI berfungsi sebagai penerjemah real-time selama percakapan telepon, bahkan ketika tidak terhubung ke internet atau Wi-Fi.

Fitur ini juga dapat digunakan untuk menerjemahkan percakapan tatap muka dalam tampilan multi-window, memungkinkan kita melihat setiap kalimat yang diterjemahkan oleh AI.

Pengalaman bepergian pun menjadi lebih seru dengan banyak pengalaman baru.

2. Pengeditan Foto dan Video yang Mudah

Ketika sedang berpergian, mengabadikan setiap momen adalah suatu keharusan, namun terkadang diperlukan sentuhan lebih untuk membuat foto dan video terlihat lebih estetis.

Terutama ketika berada di luar negeri, foto-foto candid mungkin tidak selalu sempurna, bisa jadi terdapat photobomb atau cahaya yang menghalangi hasil foto.

Namun, sekarang kita tidak perlu repot lagi mengedit foto tanpa harus repot mengunduh aplikasi edit foto.

Mengurangi objek yang tidak diinginkan, menghilangkan refleksi atau bayangan yang muncul dapat dilakukan dengan lebih praktis menggunakan Galaxy S24 Series.

Memberikan pengalaman pengeditan foto yang komprehensif, pengguna tidak perlu beralih ke aplikasi lain untuk merasakan kecanggihan Galaxy AI dalam memoles foto menjadi lebih sempurna.

3. Foto yang Lebih Jelas dan Berkualitas

Pada Samsung Galaxy S24, fitur ProVisual Engine hadir dengan empat kegunaan utama yang sangat bermanfaat dalam pengambilan foto dan video.

Pertama, fitur ini mendukung AI Zoom yang memungkinkan pengambilan foto diperbesar hingga 100x tanpa kehilangan kualitas (Space Zoom).

Ini memungkinkan kita mengabadikan objek unik dari kejauhan saat berada di luar negeri. Hasil kualitas fotonya juga tak kalah jauh dengan Samsung Galaxy S22 5g.

Selanjutnya, Nightography System dioptimalkan untuk pengambilan foto atau video dalam kondisi cahaya rendah, terutama di tempat yang asing dengan kondisi pencahayaan yang bervariasi.

Didukung oleh Object Aware Engine, fitur ini menghasilkan gambar Super HDR untuk mengabadikan keindahan cityscape atau landscape terbaik yang dikunjungi.

Terakhir, fitur AI frame generation mampu membuat Instant Slow-mo yang mengesankan, memungkinkan kita membuat konten video unik saat berkeliling di luar negeri.

4. Bisa Membuat Transkrip Audio Hingga Meringkas Artikel

Sekarang, tak perlu repot lagi menyalin audio yang direkam melalui ponsel untuk dipindahkan ke situs web atau aplikasi AI yang dapat memberikan transkrip.

Aplikasi Voice Recorder pada Galaxy S24 Series dapat dengan cepat memberikan transkrip audio melalui fitur Transcript Assist.

Dengan sekali klik pada tombol ‘Transcribe’ di aplikasi bawaan smartphone tersebut, kecerdasan buatan akan segera mengkonversi audio menjadi teks.

Fitur ini sangat membantu ketika berada di luar negeri dan mengikuti tur kota.

Ketika pemandu wisata menjelaskan berbagai fakta unik tentang suatu negara, contohnya Korea, kamu dapat merekam semua penjelasannya dan mentranskripsinya ke dalam teks berbahasa Inggris.

Ini memudahkan dalam membuat keterangan di media sosial untuk menceritakan pengalaman berkesan saat menjelajahi Kota Seoul yang indah.

Tidak hanya itu, jika kamu ingin melengkapi cerita dari sumber-sumber artikel lain, Galaxy AI dapat mendukungnya dengan lebih instan.

Biasanya, untuk merangkum bacaan yang panjang, pengguna harus menyalin dan menempelkan artikel ke situs web penyedia AI yang dituju.

Dengan AI di Samsung Galaxy S24 Series, kamu tidak perlu beralih dari artikel yang sedang dibuka. Cukup sorot teks yang ingin diringkas, dan kemudian akan muncul ikon Galaxy AI dan tombol ‘Summarize’.

Setelah itu, semua teks akan diringkas secara otomatis. Fitur ini juga dapat digunakan untuk menerjemahkan teks.

Harga Samsung Galaxy S24

Saat ini harga Samsung Galaxy S24 tersedia dengan harga variatif dan masuk dalam list daftar HP terbaru 2024, berikut harga yang perlu kamu persiapkan di antaranya:

  • 999.000 (8/256GB)
  • 999.000 (8/512GB)

Itulah beberapa keunggulan Samsung Galaxy S24 yang menarik perhatian dan menggoda siapapun untuk memilikinya. Gimana, sudah siapkan budget membelinya?